DESAIN AWAL HONDA SUPRA X 125 HELM IN, MEMANG BEBEK ELEGAN !

Honda Supra X 125 Helm In sudah diluncurkan hari Rabu lalu (14/9/2011). Dan Indonesia menjadi negara pertama di dunia yang menelurkan varian ini setelah sebelumnya dikembangkan oleh para insinyur Honda di Jepang.

Tentunya pengembangan model baru Honda Supra X 125 Helm In mendapatkan masukan sepenuhnya dari pusat R&D Honda di Indonesia. Salah satunya adalah menemukan insight konsumen tanah air yang ternyata cukup tertarik dengan kemudahan membawa barang tanpa mengesampingkan desain yang menarik.
Data yang dikumpulkan oleh Honda, menyebutkan bahwa 33 persen pengguna sepeda motor bebek di Indonesia memiliki kecenderungan untuk membawa barang bawaan saat berkendara.

"Hasil study kami, 33 persen pengguna sepeda motor jenis bebek suka bawa barang," terang Johanes Loman, Executive Vice President Director PT AHM.

Jadi jangan heran bila beberapa penyesuaian untuk menciptakan ruang yang lega di bawah jok dilakukan. Antara lain dengan memindahkan posisi aki dan air filter ke bagian depan. 
Untuk desain awal Honda Supra X 125 Helm In silahkan lihat gambar-gambar yang sempat di tunjukan Honda pada proses launching beberapa hari yang lalu. Garis-garis bodi yang dominan dengan lengkung dinamis membuktikan kalau varian ini memang segaja didesain sebagai bebek elegan.

Tapi desain lampu senja dan belakang yang membentuk iluminasi huruf X membuat penampilannya tetap tampil modern. Keren kan!

Penulis : Popo | Teks Editor : Nurfil | Foto : Honda 


(sumber : http://motorplus.otomotifnet.com/)